Selebgram Lina Mukherjee merupakan tersangka kasus dugaan penistaan agama atas unggahan konten makan kulit babi kini dikabarkan sedang dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Mohammad Hasan, Palembang, Sumatera Selatan. Ia dikabarkan positif terpapar Covid-19 dan terpaksa mendapat perawatan intensif.
Lina Mukherjee dikabarkan dinyatakan positif Covid-19 tanpa mengalami gejala alias OTG.
Lantaran tak menaglami gejala apapun, wanita yang pernah berseteru dengan pedangdut Lesti Kejora itu pun lantas dianjurkan melakukan isolasi mandiri di tahanan.
Tak berselang lama, Lina Mukherjee mengalami gejala penurunan indra penciuman.
Usai berkoordinasi dengan pihak terkait di Polda Sumatera Selatan, dan memperhatikan kesehatan tersangka serta tahanan lain, maka diputuskan untuk membawa Lina Mukherjee ke rumah sakit.
Pemilik bama Lina Lutfiawati itu dirujuk ke Rumah Sakit Bhayangkara Mohammad Hasan, Palembang, Sumatera Selatan.
“Jadi akhirnya kami berkonsultasi dengan pimpinan sehingga dibawa ke rumah sakit, dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Mohammad Hasan, Palembang,” ungkapnya.
Wanita kelahiran Banyuwangi, 10 Mei 1990 itupun diharuskan untuk rawat inap di rumah sakit usai menjalani observasi oleh dokter terkait.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar