Kabar artis lawas sekaligus model Donna Harun ditangkap polisi terkait narkoba keempat kalinya tampaknya membuat Titi DJ bersuka cita. Titi DJ memberikan tanggapan lewat akun Instagramnya pada Selasa (11/2/2025). Ia mengunggah sejumlah foto yang memperlihatkan Donna Harun mengenakan baju tahanan.
“Selamat Pelakor Donna Harun yang juga perebut suami orang, tukang selingkuh, tukang zina dan penista agama yang sekarang sudah ditangkap polisi terkait kasus narkoboy..,” tulis Titi DJ.
Titi DJ juga mengingatkan Donna Harun bahwa masih ada persoalan hukum lainnya yang melibatkannya di Polda Bali.
“Jangan lupa si Pelakor (Donna Harun), masih ada laporan di Polda Bali, kasus perzinahan,” tulis Titi DJ.
Pelantun Sang Dewi itu juga menyampaikan harapan kepada Donna Harun yang kini mendekam di balik jeruji besi.
“Semoga betah, yah, Donna Harun di tempat baru.. udah dikasih tahu jangan melawan sama keluarganya sendiri dibui, kan, jadinya,” tulis Titi DJ.
Selain Titi DJ, penyanyi Lita Zen juga memberikan tanggapan atas ditangkapnya Donna Harun terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
Lita Zen tampak senang atas ditahannya Donna Harun. Dia menganggap hal itu buah dari karma perbuatan yang telah dilakukan aktris yang dikenal identik dengan awet muda itu karena kepergok melakukan perselingkuhan dan perzinahan dengan pesinetron Fadika Royandi di Bali.
“Tuhan tidak tidur. Hukum tabur tuai. Karma itu nyata adanya. Kamu yang sabar ya, aku sudah memaafkanmu. Sekarang kamu akan mengakui perbuatannya,” ujar Lita Zen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar